Tuesday, April 27, 2010

Selingkuh mengenal warna kulit

Minggu siang benar benar terik. Terseok kelelahan saya menaiki tangga menuju apartemen di lantai dua. Duduk sejenak di anak tangga. Baru saja selesai main golf di Philippines Navy dengan beberapa teman. Kebetulan ada kawan lama berkunjung. Dennis seorang guru besar dri Harvard. Sudah kenal sejak dua puluh tahun lalu di Yogya. Dulu kami sering terlibat dalam berbagai proyek dan penelitian.

Meski hawa panas, hati terasa dingin. Sebelum main tadi saya berseloroh sambil melepas perang urat syaraf. “When the soil is hard and the weather is friendly, I am unbeatable”. Benar benar lega, karena salah satu teman, Gregg, handicapnya banyak dibawah saya (lebih baik), dan saya belum mengalahkannya selama berbulan bulan. Hari ini saya menang dengan 2 stroke.

“Excuse me, sir”. Tiba tiba dua wanita ingin lewat. Satu dari mereka membawa bayi kecil lucu. Khas bayi Afrikano. Melihat seragamnya, dia seorang baby sitter. Wanita yang satunya membawa tas. Mereka berdua turun menuju lantai bawah tempat parkir. Saya berdiri dan beranjak ke atas. Hanya beberapa anak tangga. Terkejut luar biasa ketika seseorang menegur “Hi Ki. Long time no see”. Saya tergagap menjawab sekenanya. “Hi”. Rasa terkejut tak terkendali. Tak bisa bicara sewajarnya. Seolah melihat sesuatu yang mencengangkan. Melisa nama wanita muda itu. Usia nya sedikit di atas tiga puluhan. Wajahnya putih bersih. Kulitnya halus bak pualam. Suaminya seorang pensiunan warga Amerika. Mereka tinggal di apartemen di atas apartemen saya. Saya sering bertemu mereka dan say hallo setiap bertemu di lantai bawah. Tak kenal dekat.

Bukan kecantikannya yang membuat saya terpana tanpa suara. Bukan pula kulitnya yang putih bagai pualam yang membuat saya tergagap seribu bahasa. Tetapi bayi lucu bertampang dan berkulit Afrikano itulah yang membuat saya terhenyak. Semenjak dia melahirkan kira kira enam bulan lalu, saya tak pernah berjumpa dengan pasangan itu. Hanya kadang2 terdengar tangis bayi lirih dari lantai di atas saya. Beberapa kali si Daten, petugas keamanan di bawah, yang sering saya minta nyopir mobil saya, suka bilang “ Sir, the baby of Mr. Hodge is Afrikano”. Mr. Hodge adalah suami Melisa. Orang Amerika kulit putih asli ras Kaukasoid. Bukan African American. Tak pernah saya hiraukan cerita petugas itu. Kalau diituruti tak akan ada habisnya.

Pasangan Melisa dan Hodge nampak rukun dari luar. Walau mungkin tak terlalu serasi. Beda usia terlalu jauh. Tetapi bukan hal yang aneh. Banyak pasangan beda usia jauh. Terutama dengan wanita belia. Asal suka sama suka. Mungkin terikat dalam perkawinan. Mungkin hanya kohabitasi atau hidup bersama. Yang penting ada jaminan hukum. Di Yogya NYI juga pernah bertemu seorang wanita pengusaha kaya umur 65 tahun yang bersuamikan sambungan umur 33 tahun. Beberapa teman saya ekspat yang berusia di atas setengah abad, juga beristerikan sambungan wanita belia. Hak pribadi masing masing.

Bayi lucu bertampang dan berkulit Afrikano tadi adalah bayi Melisa dan Mr. Hodge. Lo kok bisa? Tak bisa dijelaskan dengan gamblang. Setahun lalu saya ingat sewaktu Mr. Hodge berlibur kembali ke negaranya, Melisa sering menerima teman. Kadang2 tinggal beberapa hari. Seorang Afrika yang tampan. Kebetulan setiap lewat unit saya di akhir pekan, saya tak sengaja sering melihatnya melewati tangga yang sama. Sekali lagi, Daten si petugas itu yang suka komentar. “Mrs. Melisa has an Afrikano friend”. “ How come ? Melissa and Mr. Hodge are good couple”. “ Pakitang tao Sir”. Nampak bagus di luar belum tentu nyata di dalam.

Sewaktu ditinggal suaminya libur selama sebulan pulang ke negara asalnya, Melisa katanya juga berlibur dengan teman Afrikano itu ke Boracay. Cerita yang beredar di kalangan petugas keamanan. Saya tak pernah terpikir waktu itu. Hanya sering melamun (ngudoroso, Jawa). “Aja kagetan. Aja gumunan. Aja dumeh. Aja meri”. Jangan kaget. Jangan terkejut. Jangan sok. Jangan iri. Semua sudah ada tempatnya masing masing. Sudah menjadi jalan dan keberuntungan masing masing.

Sejak kelahiran bayinya, baik Mr. Hodge maupun Melisa jarang nampak keluar. Apa lagi bersama. Nggak tahu apa yang terjadi di antara mereka. Siang kemarin pertemuan saya yang pertama sejak kira kira enam bulan lalu dengan Melisa. Sesudah duduk sebentar minum air dingin di ruangan, barulah saya bisa menarik benang merah cerita cerita yang saya dengar sayup sayup dari petugas keamanan Daten.

Ingatan saya melayang ke belakang. Sewaktu kuliah genetika di tingkat satu di tahun 69. Dosen favorit genetika bertampang simpatik dan ngganteng. Saat memberr kuliah, dia menceritakan satu kasus yang dilaporkan di tahun enam puluhan di Amerika. Ada sepasang bayi kembar dari pasangan kulit putih. Bayi yang satu benar2 asli ras Kaukasoid (kulit putih). Tetapi yang satunya masuk ras Negroid (kulit hitam). Dan wanita itu mengaku dalam wawancara kalau dia memang berselingkuh dengan seorang Afrikano. Bukan hal yang sulit dijelaskan secara genetika dan secara biologis.Kembar dizygotik dengan dua telor. Masing masing dibuahi oleh sel sperma yang asalnya berlainan. Mungkin agak sukar dimengerti saja. Yang saya herankan kok ya bisa bisanya ngepaskan gitu. Antara masuknya sel spermatozoa sang suami sama sang PIL (pria idaman lain). Edaaan.

Tak tahu apa yang akan terjadi dengan pasangan Melisa dan Hodge. Urusan mereka pasti mereka mampu mengambil jalan keluar. Yang susah kalau banyak orang ikut campur. Selama enam bulan ini mereka nampak tenang di apartemennya. Mereka pasti bisa mencari jalan terbaik. Cinta memang tak pernah mengenal perbedaan umur maupun warna kulit. Hanya perselingkuhan saja jika tak hati hati bisa terpengaruh perbedaan warna kulit bo. Tak ada maksud untuk menghujat siapapun dalam tulisan ini. Hanya ungkapan keterpanaan semata mata.

Salam damai. Aja kagetan, aja gumunan, aja dumeh lan aja merinan.
Ki Ageng Similikithi

Saturday, April 24, 2010

Wewangian Arab

Bulan April di Muscat. Hawa musim panas membakar di siang hari. Seharian saya di rumah sama cucu. NYI sering ikut keluar. Antar jemput Laras, cucu sulung. Dia masih di play group. Saya banyak bermalasan di rumah. Hanya kadang ikut jalan jalan di sore hari. Hawa lebih sejuk dengan angin bertiup sepoi. Sore itu kami berenam ke pantai di Mutrah, 20 km dari rumah. Bersih dan teratur. Kami menuju pasar tradisional. Sangat tertata rapi dan bersih. Muscat sangat siap menyambut turis. Dalam kampung dengan gang2 sempit, berderet segala macam toko. Menjual apa saja, mulai perhiasan emas, karpet, kerajinan, dan lain lain. Orang Oman juga sangat ramah dan membantu terhadap pengunjung.

Swiss Arabia. Nama salah satu toko wewangian, menarik perhatian saya. Sejak mendarat di bandara Muscat, saya mencium bau wangi yang kuat. Nyi bilang kalau pria Arab biasanya selalu rajin pakai wewangian. Penjaga toko nampaknya orang India. Setiap ditanya selalu mengiyakan dengan menggelengkan kepala. “Do you have a real traditional Arab perfume?”“ Yes Sir. I have plenty. Natural Arabian essential oil”. Minyak essensial adalah minyak aromatic dari tanaman atau bunga bungaan. Biasanya dibuat dengan proses destilasi. Bedanya dengan parfum modern yang biasa kita pakai, wewangian minyak essensial ini masih asli, tidak tercampur alkohol.

“ This perfume is perfectly suitable for man. It also attracts ladies. Beautiful ladies only”. Bicaranya meyakinkan sekali. NYI menggumam “ Gombal, nek tuku cepet wae tuku”. Saya pilih satu. Baunya lembut menghanyutkan. Lupa dari bunga apa. Tawar menawar sebentar, 100 cc hanya dua puluh enam dolar. Dikasih bonus tiga botol kecil wewangian a 15 cc, dalam kotak kecil yang menarik. “Beli sekalian untuk oleh oleh” NYI menyarankan. Ragu ragu saya. Oleh oleh kok minyak wangi. Terlalu pribadi. Sore itu hanya duduk duduk dipantai. Menikmati angin laut. Akhirnya makan malam di rumah makan Turki. Sempat lihat babut (karpet) sutera dari Esfahan Iran. Indah sekali. Koleksi saya hanya dari Tibet sama Kashmir. Pengin tambah koleksi sutera. Perlu survei dulu karena mahal.

Malam itu tertidur pulas. Pagi pagi dikejutkan dengan teriakan Laras “Ki sama NYI kok tidur melulu sih”. Jam 730, biasanya Nyi ikut ngantar dia ke sekolah. Nyi selalu bangun pagi. Jam lima terus solat. Kali ini ketiduran sampai siang. Saya pikir karena capai semalam jalan jalan. Atau masih jetlag. Pikiran saya melenceng. Jangan jangan karena wewangian Arab itu. Semalam saya coba sebelum tidur. Siapa tahu bisa mimpi indah. Edaaaan. Siang itu saya bilang. Pengin ke Mutrah lagi. Lihat babut sutera itu. Tetapi sebenarnya juga pengin beli wewangian itu lagi untuk oleh oleh.

Selang tiga hari kami kembali ke Mutrah. NYI akan dihadiahi anak saya Wisnu sama Indri. Mereka ke toko emas yang berjajar di lorong lorong sempit. Tetapi sangat teratur. Emas Arab katanya lebih bagus. Tak tahulah. Saya tak paham. Saya mampir ke toko Swiss Arabia. Penjaganya kali ini bukan pria India itu. Seorang wanita Oman. Masih muda. “ Can I have the same traditional Arabic perfume ? The one that attracts ladies”. Dengan tenang dia menjawab. “Certainly Sir. Not only ladies, but also bull, camel and goat”. Mungkin menyindir, mungkin bercanda. Tak usah dipikirin. Saya pilih minyak jasmine. Bisa untuk pria dan wanita. Beli beberapa botol kecil untuk oleh oleh.

Sewaktu pulang ke Manila tak berani saya bawa botol botol parfum itu di tentengan. Resiko. Saya pernah lihat orang Indonesia pulang dri Timur Tengah, parfumnya disita di Changi. Hanya 100 cc yang boleh di bawa. Saya masukkan bagasi bersama babut sutera Persia itu. Koleksi baru.

Minggu berikutnya, hari Senin di kantor Manila. Nara, kolega baru ahli bahan alam, yang ketemu pertama kali. Dia dari Asia Tengah, didikan Jerman. Suaminya seorang geolog didikan Rusia. Strong personality. Sewaktu saya kasih minyak itu dia lantas cerita panjang lebar. Sejak diketemukannya teknologi destilasi untuk ekstraksi minyak aromatik bunga bungaan, kemudian manusia memakai minyak wewangian untuk parfum, perselingkuhan dan penyelewengan merebak dalam kehidupan manusia.. Katanya instink manusia terhadap pheromone alami jadi buyar. Pheromone adalah senyawa biologis endogen yang dikeluarkan dalam bentuk bau yang khas, berkaitan dengan hubungan sosial, terutama hubungan cinta pria dan wanita. Pasangan pasangan akan saling terikat dalam hubungan cinta yang langgeng karena sensasi bau yang khas yang keluar dari masing masing anggota pasangan.

Pheromone hanya dikeluarkan dalam hubungan dalam satu spesies. Jadi tak mungkin pria yang memakai minyak essensial Arab itu juga akan menarik onta, kambing atau sapi. Sendiri sendiri pheromonnya. Amatilah sebelum kuda, kambing, lembu atau anjing itu bercinta, si jantan akan mengendus endus hidung dan mulutnya di daerah kemaluan pasangan wanitanya. Sebenarnya dia ingin mencari bau pheromone alamiah dari pasangannya. Jika bau itu tak terdeteksi, mungkin hubungan seksual bisa batal atau tak mencapai intensitas puncak. Juga jangan berang jika pasangan pria anda nyungir nyungir hidungnya saat mau bercinta. Dia sebenarnya sedang mencari bau pheromone alamiah anda. Mendeteksinya dan membedakannya dari berbagai bau parfum yang anda kenakan. Mungkin pertanda kesetiaan.

Dengan teknologi destilasi manusia menemukan minyak essensial bunga bungaan. Dipakai sepanjang jaman sebagai wewangian dalam tata pergaulan sehari hari. Implikasinya tak tersadari. Kemampuan instink untuk membau pheromone alamiah pasangan cinta jadi kabur. Karena begitu banyak bau yang membanjiri kehidupan manusia. Entah namanya parfum, entah pheromone sintetik komersial. Perselingkuhan dan penyelewengan meraja lela. Spesias spesies lain, seperti burung dara, kuda, onta mungkin tak ada istilah perselingkuhan. Tak ada kemampuan memanipulasi bau pheromone alamiah. Jangan ganti ganti parfum atau wewangian. Pasangan anda bisa bingung atau pura pura bingung. Kalau bercinta terus nyungir nyungir.

Take it easy. Hanya lamunan maya. Salam damai.
Ki Ageng Similikithi

Wednesday, April 21, 2010

Nama saya Richie

“You must be excited to go home, kuya”. Sapanya ramah ketika kami sama sama boarding di bandara DOHA. Hari Sabtu minggu lalu. Dalam perjalanan menuju Manila dengan maskapai Qatar Airways. “My name is Richie. Richie Alvares”. Sapanya lebih lanjut. Campur antara Tagalog dan Inggris. Kuya adalah sebutan untuk kakak. “Would you speak in English, please. My Tagalog is very limited”. Saya membalas ringan. “ I am sorry, I thought you are Filipino”.

Sambil menata begasi dia terus bercerita dengan ceria. Kontraknya di DOHA habis, harus pulang dulu ke Filipina. Nanti akan balik lagi dengan sponsor baru. Tak sempat bertanya kerjanya di mana. Juga tak berniat bercerita banyak. Rasanya masih capai menunggu di bandara selama lebih tujuh jam. Tak ada fasilitas eksekutif. Perjalanan pribadi, maunya irid. Kemudian wanita muda tadi terlibat pembicaraan hangat dengan penumpang disampingnya. Seorang pria Filipina dan satunya seorang Iran yeng berwajah seperti Farah Diba (isteri almarhum Syah Iran). Saya duduk di barisan kursi di seberang mereka.

Pesawat belum take off juga. Saya lihat wanita muda itu saling tukar alamat dengan penumpang2 sebelahnya. Tak ada yang istimewa. Tiba tiba dia bilang ke saya “ Hi kuya, here is my contact number. Can I have yours?. I may need your help”. Dia menyodorkan kertas tissue dengan nama dan nomer hand phone. Dan minta saya menulis nomer tilpon saya di kertas tissue. Ball point saya kebetulan nggak bagus untuk kertas tissue. Tanpa pikir panjang saya berikan kartu nama saya. Kartu nama resmi dengan alamat kantor dan nomer tilpon. Baru kemudian terpikir kalau hal itu tak pernah dibenarkan oleh kantor karena alasan keamanan. Namun tak saya pusingkan. Saya toh tak ada maksud apa apa. Dan saya juga banyak kenalan di Manila. Mau ketipu dari mana? Saya pernah kecopetan saja di Geneva, Beijing dan Los Angeles. Belum pernah di Manila setelah 11 tahun di sana. Tak ada jeleknya kalau bisa menolong, pikir saya.

Hari Minggunya saya beberapa kali terima teksnya. Hanya courtesy message. Saya balas dengan ringan. Mulanya biasa saja. Tetapi hari Senin, mulai aneh pesan pesannya. Pengin ketemu. Saya bilang saya sibuk selama hari kerja. Week end ada waktu di hari Sabtu. Saya biasa makan siang di Pan Pacific hotel karena Nyi tidak di rumah. Dia tinggal di Oman beberapa minggu. “I would be happy to have lunch with you this Saturday. Your Iranian friend is most welcome”. Siapa tahu si Farah Diba mau ikut. Bisa foto sama sama, pasang di FB. Edaaan.

Hari Senin tak ada cerita apa apa yang istimewa. Banyak pesan masuk. Banyak tilpun masuk. Sebagian besar urusan kerjaan. Satu dua dari NYI. “Nek ballroom pasangane ganti ganti lo. Aja wong siji terus terusan”. Pesan rutin, saya iyakan selalu. Tadi malam mulai terima teks aneh aneh dari Richie. Butuh ketemu sekali malam itu. Ada masalah besar. Pikir saya, saya juga tak lepas dari masalah. Tak saya perhatikan pesan pesan itu. Hanya sesekali saya balas ringan dan sopan. Jam tiga pagi tiba tiba saya dikejutkan suara tilpon. Saya lompat setengah mati, saya pikir tilpun dri Nyi. Mata masih kabur tak bisa lihat nomernya. Di seberang sana suara wanita. Suara Richie. Parau dan nggak karuan. Dia mabuk. “I need your help please. I am in Malate. I need some money”. Saya juga tinggal di Malate. Saya katakan, jangan tilpun saya malam malam gini. Teksnya masih beberapa kali datang sampai jam 5 pagi. Tak saya layani.

Pagi tadi saya datang di kantor dengan rasa kantuk. Saya serahkan nomer tipon Richie ke sekretaris saya. Please take care and advise her not to disturb me. Sekretaris saya bilang katanya Richie marah sewaktu dibilang jangan tilpon lagi. “Don’t bother, everybody has her/his own reason to be upset”. Saya juga tak peduli. Maksud saya baik. Saya percaya dan menghormati dia walau hanya bicara sesaat. Dia yang tidak menghargai nilai persahabatan. Saya selalu menghormati nilai persahabatan. Tak pernah saya menyalah gunakan persahabatan untuk kepentingan macam macam. Good bye Richie

Salam damai
Ki Ageng Similikithi

Saturday, April 17, 2010

Cerita lewat dunia maya

Terasa ada sesuatu sesuatu yang hilang. Sejak beberapa bulan terakhir tak sempat lagi menulis dan bercerita di dunia maya. Hanya karena kesibukan semata. Mungkin juga karena jenuh dalam keheningan yang dalam. Tanpa sapaan, tanpa ungkapan. Hanya lamunan yang melanglang. Mencoba lagi untuk menulis ketika ada teman maya yang menanyakan kelanjutan cerita yang belum selesai itu.

Ada rasa bersalah yang menyelinap. Seperti beberapa tahun lalu ketika tak mampu lagi meneruskan tulisan “ Cerita dari balik rembulan”. Cerita tentang kisah perjalanan yang selalu saya sampaikan ketika pulang. Ketika anak anak masih kecil. Ketika Moko masih ada di antara kami. Saya selalu menikmati matanya yang berbinar mendengarkan cerita cerita saya. Ketika dia pergi, saya ingin merangkai kembali cerita cerita itu. Dengan harapan moga moga dia akan mendengarnya dari balik rembulan. Saya berjanji untuk menulisnya kembali cerita cerita itu. Tetapi ketika tak ada kemampuan lagi untuk merangkainya, untuk menulisnya, ada rasa bersalah yang mendera. Tak bisa memenuhi janji itu lagi.

Ketika berbulan bulan terhenti meneruskan cerita perjalanan cinta dua manusia, Bramantyo dan Pipit Rosalina, saya merasa bersalah kepada pasangan yang sebagian besar kisah hidupnya telah mengilhami cerita itu. Pasangan itu juga sudah pergi selamanya. Saya bersalah tak mencurahkan kisah cinta mereka yang langgeng dalam cerita saya “ Kasih Menyusur Waktu”. Saya tak bergeming ketika seseorang memberikan komentar cerita cinta itu berbau picisan. Saya tidak peduli. Mengungkapkan kisah sepasang anak manusia menyusuri perjalanan kasih mereka yang abadi , bukanlah hanya monopoli seorang sastrawan. Saya bukanlah siapa siapa. Bukan sastrawan yang ingin dipuja. Saya hanya seorang manusia yang ingin mengungkapkan cerita tentang perjalanan hidup. Perjalanan Bramantyo dan Pipit Rosalina, yang tokoh tokoh aslinya telah tiada. Dan saya merasa lebih bersalah ketika terhenti. Ketika tak mampu lagi meneruskannya.

Saya juga merasa bersalah terhadap mereka yang telah berbaik hati dan meluangkan waktu membaca cerita saya. Seolah meninggalkan mereka dengan tanda tanya. Tentang kelanjutan kisah itu. Hari hari ini saya mencoba lagi untuk merangkai kata. Untuk meneruskan cerita. Untuk menyapa mereka. Meskipun hanya lewat dunia maya. Dunia tak berbatas. Tak bertepi. Keberadaan manusia hanyalah partikel yang teramat kecil dalam jagad raya. Mungkin hanya dengan cerita cerita itu orang akan ingat akan keberadaan kita.

Salam damai dari Muscat

Friday, April 16, 2010

Kami mau ke Larnaca

Jam menunjukkan pukul tiga sore. Anak muda itu nampak sibuk di note booknya. Perawakannya tinggi, tegap. Dia berdiri di samping saya di ruang internet bandara Doha. Saya pikir orang Filipina. Tak sempat bicara. Sibuk dengan komputer masing masing. Sejenak kemudian seorang temannya mendekat. Mereka bicara berbisik. Bukan bahasa Tagalog. Saya tak bisa menduga duga. Tiba tiba salah satu terbatuk ringan.
"Wah masih bathok". Saya tersadar mereka dari Indonesia, persisnya dari Bali. Orang Bali biasanya tak bisa bilang batuk, tetapi bathok.
" Wah sampeyan dari Bali Bung".
"Iya pak kami berdua dari Bali".
"Mau pulang ke Denpasar?".
"Kami akan ke Larnaca"
"Di mana itu?" Saya tak ingat secara langsung nama kota Larnaca di mana.
"Di Siprus. Sejak pagi tadi sudah nunggu. Connecting flight nanti jam empat tiga puluh lewat Libanon".
" Mengapa lewat Lebanon? Suasananya tak bisa di prediksi".
" Kami menerima tiket yang sudah diatur agen".
" Tugas di mana bung?"
" Kami kerja di kapal pak".
' Selamat jalan. Semoga sukses selalu ya. Hati hati lewat Lebanon".

Kami hanya sempat bicara tak lebih tiga menit. Tak sempat berkenalan. Tetapi dalam hati saya memuji semangat ke dua anak muda itu. Mungkin mereka meninggalkan anak istri demi masa depan mereka. Hidup memang perjuangan. Ingatan saya melayang 30 tahun lalu. Di bandara Paya Lebar, Singapura, seorang Bapak usia di atas enam puluhan bertanya kemana saya pergi. Saya sedang dalam perjalanan ke Newcastle (UK). Hidup memang perjalanan panjang meniti impian.
Selamat jalan anak muda. Semoga impian anda tercapai kelak

Doha, 16 April 2010