Kau nyanyikan dendang ilahi
Yang melanglang langit sepi
Gegap gempita menantang matahari
Kau panjatkan doa khusuk setiap hari
Yang menyentuh hati
Merasuk sanubari
Kau sapa para malaikat dan bidadari
Yang bersorak sorai menghentak bumi
Kau tebarkan pesan moral
Bagi anak anak manusia yang berlimbah dosa.
Dalam benakmu pekak terpateri
Bagai duri menghunjam nurani
Kau adalah teman para malaikat
Kekasih para bidadari
Orang orang suci
Yang mengawal moral
Membersihkan dosa anak anak manusia
Yang terhimpit kegelapan dunia
Kau penentu kebenaran
Penunjuk jalan kesucian.
Pesan pesanmu selalu penuh kebencian
Kata katamu bertabur kedengkian
Tindak tandukmu berlimbah kekerasan
Hatimu tak kenal kedamaian
Karena kau terpisah jauh dari kemanusiaan dan peradaban
Tak perlu kau lagukan sorak sorai tentang aklak dan moral
Carilah bisik kemanusiaan dari nurani yang paling dalam.
Manila, 30 Juli 2011
Teriring salam damai
Ki Ageng Similikithi
http://www.facebook.com/profile.php?id=772324939&sk=notes#!/note.php?note_id=10150270897693467
Saturday, August 6, 2011
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
1 comment:
nice sher_nya,,,beneran deh serius,,
Post a Comment